Jumat, 28 Oktober 2016

Marquez Batal Latihan Karena Terserang Gastroenteritis


Agen Bola Online - Marc Marquez mengalami gangguan kesehatan akibat terserang penyakit gastroenteritis. Absen di latihan bebas kedua merupakan pilihan terbaik sehingga bisa optimal esok hari.

Marquez menjadi pebalap tercepat pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Malaysia. Namun dia tidak terlihat saat sesi free practice kedua digelar siang hari, di Sirkuit Sepang, Jumat (28/10/2016).

Dalam pernyataannya, Tim Repsol Honda menyebut Marquez terserang gastroenteritis. Menurut Wikipedia, gastroenteritis adalah serangan penyakit diare yang gejalanya disertai dengan muntah-muntah dan rasa sakit pada perut. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri dan bisa masuk ke tubuh melalui makanan atau berdekatan dengan penderita.

Melalui akun Facebook Box_Repsol, Marquez menyebut dirinya sudah terserang gastroenteritis sejak dua hari lalu. Dia sudah merasa tak nyaman di sesi latihan pertama, meski akhirnya bisa menjadi yang tercepat.

"Di pagi hari saya tidak merasa baik karena menderita gastroenteritis sejak dua hari lalu, tapi saya bisa turun ke lintasan, meski tidak 100 persen," ucap Marquez.

Gastroenteritis sangat menganggu Marquez karena itu juga menyebabkan dehidrasi. Padahal MotoGP Malaysia dikenal sebagai balapan dengan salah satu suhu udara paling tinggi.

"Setelah latihan dan upaya yang saya lakukan, saya harus meredakan diri, karena gastroenteritis membuat Anda dehidrasi."

"Melihat kondisi lintasan, kami memutuskan untuk tidak keluar (di sesi latihan bebas kedua). Besok kami akan mencoba lebih baik lagi. Saya pikir kami membuat keputusan yang tepat tidak turun ke lintasan dan menyimpan untuk Sabtu dan terutama Minggu," tuntas sang juara dunia.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar